Jumat, 07 Desember 2012

Cinta




Cinta tak pernah tahu saatnya untuk berkata
Karena cinta selalu mencoba berujar ditiap pandang, tiap laku, dan tiap ucap.
Cinta tak pernah bisa untuk memilih
Sebab cinta bukanlah sebuah pilihan, bukan pula sebuah kehendak
Melainkan cinta adalah sebuah anugerah
Cinta tak pernah sanggup untuk membeda
Hingga mata mampu dibutakan olehnya
Tapi cinta itu sebuah kekuatan
Karena cinta mampu ubahmu tak sama
Mungkin kau berusaha menyangkal tentang cinta
Tapi kau takkan pernah bisa menyangkal apa yang dibuat oleh cinta
Karena cinta mampu membuatmu tak sadar.
Tak sadar hingga kau tak mampu sembunyikan itu dari pancaran matamu.
Itulah cinta, semakin kau menghindar, semakin cepat cinta itu mendekat.
Biarkan cinta itu tumbuh dihati.
Biarkan ia mekar bersama bunga di musim semi.
Dan biarkan pula jika ia seharusnya gugur di musim gugur.
Karena cinta takkan pernah salah memilih mana yang kau cinta.
Karena cinta mampu melihat yang tak mampu dilihat olehnya.
 

 

Jumat, 30 November 2012

Bahagia

Aku gak tahu apa yang harus kukatakan saat ini, yang jelas aku gak mau terlalu hanyut dengan ini semua, aku takut yang lalu terjadi lagi, aku gak pengin, sama sekali gak pengin. Yang aku pengin cuma satu bahagia dengan hidupku. Hari ini cukup buatku bahagia dan semoga seterusnya selalu buatku bahagia..:)

Selasa, 27 November 2012

It's my Destiny

Aku masih ingat dulu saat aku memimpikan di panggil "Dok" saat itu aku sangat yakin bahwa aku akan bisa mewujudkan mimpiku itu. Tapi kenyataanya sekarang berbeda, aku sekarang justru kembali berkutat dengan rumus-rumus yang sebelumnya memang sangat aku cintai. Hingga terbesit keinginan untuk dipanggil "dok" itu membuatku sedikit melupakan rumus-rumus yang setia menemaniku dan mulai beralih dengan mencintai anatomi-anatomi yang sebelumnya tak begitu mengusikku. Aku lalu hanyut dengan permainan anatomi-anatomi itu, dan orangtuaku pun mendukungku. Mereka selalu mendukung apa yang kulakukan yang sekiranya memang baik untukku. Mereka mendaftarkanku di perguruan tinggi yang memang bertujuan untuk menggapai mimpiku itu. Tapi Allah berkata lain, dari sekian banyak kesempatan dan peluang, tak ada satupun yang berhasil kutembus, hingga akhirnya suatu saat ibuku menyadarkanku "mungkin itu belum jalanmu, dulu bukannya kau sangat mencintai matematika? kenapa sekarang tak kau kembali cintai dan lebih dalami matematika itu?" mendengar perkataan ibuku itu aku mulai mengingat mimpiku dulu yang memang sangat ingin kembali bertemu matematika, akupun memutuskan menuruti perkataan ibuku, meskipun hati kecilku masih ada keinginan untuk kelak akan dipanggil "dok". Dan nyatanya restu ibu memang segalanya, kini aku benar-benar kembali bertemu dengan rumus-rumus itu. Aku mencoba mengubur mimpiku tentang "dok" itu, namun aku kadang masih merasa sudah benarkah aku disini? sudah ikhlaskah aku disini??. Aku selalu mencoba mengikhlaskan diriku dengan rumus-rumus ini. Tapi kadang pula aku merasa bukan manusia yang beruntung karena aku tak dapat menggapai mimpiku itu. Aku tahu, ini semua pasti rencana Allah untukku. Rencana Allah yang tak mungkin bisa kuubah. Kini aku harus ikhlas dengan hidupku, aku harus kembali mencintai rumus-rumus ini yang setia menemaniku. Jika aku tak disini sekarang, aku tak mungkin bertemu dengan orang-orang hebat yang menyadarkanku bahwa mimpi tiap orang tak selamanya sejalan dengan apa yang direncanakan Allah. Allah pasti memberi yang terbaik untukku. Mungkin saja Allah menempatkanku disini karena suksesku ada disini, atau mungkin jodohku ada disini. Aku tak tahu, yang jelas kini aku akan berusaha jalani semua ini dengan keikhlasan dan kecintaan. Berharap tak ada yang mengusikku lagi. Dan berharap bahagiaku memang disini. I WILL ALWAYS SMILE FOR MY LIFE AND MY DESTINY.  :-) ^_^ 

Tentang kamu ( BCL)

Ku tak bisa menebak
Ku tak bisa membaca
Tentang kamu
Tentang kamu
Kau buat ku bertanya
Selalu dalam hatiku
Tentang kamu
Tentang kamu
Reff:
Bagaimana bila akhirnya ku cinta kau
Dari kekuranganmu hingga lebihmu
Bagaimana bila semua benar terjadi
Mungkin inilah yang terindah


Begitu banyak bintang
Seperti pertanyaanku

Tentang kamu
Tentang kamu

I'm Fallin in Love

Kekasihku mendekat padaku
Saat ini ku ingin secara kita berdua
Telah lama disini

Andai saja aku pengantinmu, bahagia pasti di hati



Rengkuh aku bersamamu, malam ini milik berdua


Chorus:

Dan ku t'lah jatuh cinta
Ku wanita dan engkau lelaki
Perasaanku berkata, I'm fallin in love

Sang cinta mendekatlah, malam menyanggupi jadi saksi

Hati kecilku berkata, I'm fallin in love, I'm fallin in love

Andai saja aku pengantinmu, bahagia pasti di hati


Rengkuh aku bersamamu, malam ini milik berdua


Chorus


Jatuh cinta ternyata memang indah, apalagi bersamamu

Walau aku tak pasti bisa, mendapatkan cintaku

Dan ku t'lah jatuh cinta

Ku wanita dan engkau lelaki
Perasaanku berkata, I'm fallin in love

Sang cinta mendekatlah, malam menyanggupi jadi saksi

Hati kecilku berkata, I'm fallin in love
I'm fallin in love I'm fallin in love
 (by Melly Goeslaw)

Senin, 26 November 2012

Bawalah pergi cintaku ajak kemana engkau mau, jadikan temanmu, temanmu paling kau cinta.



Maa tokhe pyar kendo ahyan

Kiat Mempengaruhi Orang Lain

"Sebagai seorang pemimpin, kita dituntut kepekaan kita. Jika kebanyakan orang lebih cenderung senang berbicara mengenai dirinya sendiri, maka kita harus mempergunakan telinga sebaik mungkin.Sikap seperti itu tentu akan menjadi simpati dan perhatian bagi mereka"(Stephanie Barrats dan Godefroy)

Kutipan diatas saya ambil dari sebuah buku yang saya baca. Yang tentunya saya pikir itu sesuatu yang bagus untuk kita bagi kedunia blogging ini. Kiat-kiat yang akan saya sampaikan disinipun merupakan kiat-kiat yang disampaikan oleh Stephanie Barrats dan Godefroy. Bagaimanapun kita manusia, pasti ada keinginan untuk mempengaruhi orang lain untuk melakukan apa yang kita inginkan, karena pada hakekatnya keinginan untuk mempengaruhi orang lain itu timbul karena adanya jiwa ingin memimpin dalam diri kita.Seorang pemimpin yang baik dituntut untuk bisa mempengaruhi orang lain dengan cara yang simpatik. Kekuatan pribadi seseorang bahkan kadang-kadang bisa diukur dari kemampuannya mempengaruhi orang lain.
Nah disini akan saya sampaikan kiat-kiat atau teknik sederhana untuk dapat mempengaruhi orang lain. Tujuannya bukan untuk keburukan melainkan untuk menempatkan orang lain dalam pola pikir yang luwes.
1. Jangan ragu memuji orang karena penampilannya..
Memuji biasanya merupakan sesuatu yang sulit bagi orang yang dalam pandangannya hanya dirinyalah yang terbaik.Sifat itu tentunya sangat buruk. Karena kita hanya akan melihat kekurangan orang lain tanpa  melirik sedikitpun kelebihannya. Mulai sekarang ubahlah pola pikir anda. Mungkin anda memang baik, tapi anda belum sepantasnya berpikir bahwa andalah yang terbaik. Dengan mengatakan "anda tampak hebat hari ini" akan memberi pengaruh yang besar pada diri orang lain. Tentunya hal itu juga harus disampaikan dengan penuh keikhlasan dan kenyataan. Jangan mengucap suatu kebohongan akan enampilannya karena itu justru akan membuat orang lain tersinggung.
2.Mendengarkan
Mendengarkan merupakan senjata yang sangat ampuh untuk mendapat simpati orang. Bagaimana tidak? dengan mendengarkan orang akan merasa dihargai oleh kita. Mulai sekarang janganlah terlalu mendominasi percakapan, buatlah percakapan yang seimbang antara di dengar dan mendengar. Jika kita ingin mempengaruhi orang supaya melakukan sesuatu untuk kita, maka hendaknya kita mendengarkan apa yang harus mereka katakan.
3.Mengetahui cara menerima kritik
Ketika kita menerima kritikan hendaknya kita:
-memandang kritik sebagai bukti dari kemajuan kita. Kesadaran ini akan meningkatkan rasa percaya diri kita.
-hendaknya kita tidak melawan kritik.
4.Melupakan dendam pribadi
Bagaimanapun sebuah dendam tak akan pernah ada manfaatnya untuk kita. Selain hanya menambah musuh dendampun hanya membuat hidup kita tak tenang. Dengan melupakan dendam pribadi kita akan menyingkirkan musuh dan tentu saja akan membuat kita semakin mudah untuk membuat seeorang melakukan apa yang kita kehendaki.
5. Menghindari keakraban yang tidak pada tempatnya.
Keakraban terkadang bisa menjadi sumber pelecehan; begitu kata pepatah. meskipun hal tersebut mungkin agak ekstrem, hendaknya kita menyadari bahwa kita akan dapat memasukan pengaruh yang lebih besar kepada orang lain jika kita dapat menjaga jarak tertentu.
6. Mampu mengatur waktu.
ada beberapa prinsip dari cara mengatur waktu yang efektif:
-membuat daftar segala hal yang harus anda kerjakan
-lawanlah tiap kecenderungan ingin menunda-nunda
-menyusun daftar prioritas
-jangan membiarkan diri anda terganggu ketika sedang melaksanakan tugas oenting
-hindarilah kesan terlalu banyak bekerja.
 Dengan melakukan kiat-kiat diatas kini bersiaplahuntuk mendapat pengaruh yang lebih besar di mata orang lain, denagn memiliki pengaruh yang besar tentu sja akan semakin memudahkan anda untuk meminta orang lain untuk melakukan apa yang kita kehendaki. Semakin besar pengaruh kita kepada orang lain, semakin kuat pula kepribadian kita. Semoga ini bermanfaat untuk blogger-blogger yang ceria..:D 
Mata ini tertuju kepada dirimu dan ternyata matamu tertuju padaku, aku malu, bingung, salting oh Tuhaan. Jantungku berdetak, detak dengan kencang.
Senyumanmu buat aku deg-degan, tatapanmu buatku jadi deg-degan...Aku bingung

Senin, 12 November 2012

Terbang


Perlahan…
Jari-jari tanganku tak lagi mengapit tubuhku
Perlahan…
Satu demi satu jari-jari kakiku tak merasakan lembutnya tanah
Perlahan…
Aku mulai merasakan betapa ringan raga ini
Lenganku mulai terbuka
Tangankupun mulai berayun
Satu kepak, dua kepak..layaknya sepasang sayap kuayunkan kedua tanganku
Hingga tak ku sangka ragaku kini benar-benar menjauh dari tanah
Kini aku terbang..
Aku terbang kawan..
Tapi aku tak berani menghadapkan wajahku ke bawah
Aku terus saja terbang dan teruuusss…hingga kutembus awan putih itu..
Aku terbang bukan untuk menatap apa yang ada di bawahku
Tapi aku terbang untuk menggapai citaku
Aku terbang untuk tinggalkan masa laluku
Karena aku tahu dengan terbang semua yang menggangguku tak akan pernah mengikutiku.
Aku terbanngg…………
Aku terbanggg…………
Ku teriakan itu hingga suatu saat mimpiku akan terwujud

Sabtu, 10 November 2012

Jatuh cinta

JATUH CINTA................
Berasal dari kata jatuh dan cinta. Jatuh itu sakit, sedangkan cinta itu buta. Berarti Jatuh cinta itu sakit buta dong?? eits...tunggu dulu...itu mah karangannya aku aja, jangan terlalu di masukin hati pliiisss...hahaha lebay deh..
Lha kalo gitu apa dong jatuh cinta itu?? kasih tau gag yah???pengen tau aja apa pengen tau banget?? hahaha...lebay lagi deh..hoekkk
Kalian juga tau kok apa itu jatuh cinta, cuma kalian malu-malu aja mau ngomong apa itu jatuh cinta...iya kan??ayo deh ngaku...jangan ditutup-tutupi gitu...ahahaha apaan sihh
hmmm..kata orang jatuh cinta itu berjuta rasanya...dan itu memang bener...tapi tunggu dulu dech...emang rasa-rasaan nyampe sejuta yah?? rasa apa aja coba??hmm...ya itulah uniknya jatuh cinta...segala rasa ada didalamnya bahkan yang gag ada pun tetep di ada-adain...hahaha sedikit pemaksaan.
Saat jatuh cinta itu biasanya jadi gampang gila...tau gag gilanya kenapa??
1.Senyum-senyum sendiri ( karena ngliyat tersangka yang menyebarkan virus cinta)
2.Setelah senyum-senyum sendiri bisa berubah jadi manyun-manyun sendiri (gara-gara ngeliat tersangka penyebar virus deket sama yang lain)
3. Berubah jadi senyum-senyum lagi (ngeliat tersangka penyebar virus diam-diam ngliatin dan perhatiin kita dari jauh)
4.Nambah gila dengan ngomong sendiri depan cermin (berusaha perbaiki penampilan, padahal ya mukanya gitu-gitu aja)
5.Berubah jadi pemalu ( yang biasanya malu-maluin tiba-tiba jadi pemalu didepan si tersangka pengeboman hati ceileeehhhhh)
Ya itu tuh sedikit efek samping dari jatuh cinta..Tapi yang sedikit bikin miris saat tersangka itu gag kunjung ada respon balik, yah gimana mau ngerespon balik..pdkt aja belum...hohooho..
Nah sekarang pdkt...pada saat pdkt itu yang mulai dulu harus cowok dulu apa cewek boleh inisiatif dulu sih??
Itu yang bikin bingung kalo si cewek jatuh cinta duluan...kalo nunggu cowok yang pdktin dulu kayaknya kelamaan keburu lumutan, secara si cewek bingung juga gimana si cowok mau pdktin lha wong ngobrol aja jarang kok. Kalo cewek mau inisiatif dulu bisa aja sihh...tapi bikin bingung bin galau juga, mau cari alesan apa pas mau mulai sms dulu...terus alesan apa lagi biar bisa smsan intens..hahaha.Tapi satu lagi yang menggalaukan..kalo mulai inisiatif dulu takut di cap cewek apaan gitu...emangnya cewek apaan yah?? cewek jadi-jadian kali...hahaha.
Hmhhh...terus gimana dong??? ya gag gimana2...kalo emang jodoh gak bakal kemana. Gitu aja kali yah...So, yang lagi pada jatuh cinta, gag usah pada galau kalau si tersangka tak kunjung terpenjara dalam hatimu..hahaha..Jika dia jodohmu dia akan mendekat, tapi jika dia bukan jodohmu berarti ada jodoh yang lain buatmu...semangat :)

quote of this day Nov 10th 2012

"Anda hampir selamanya menjadi apa yang anda fikirkan" (Emerson, seorang filsuf besar)
Taukah kalian apa makna dari kutipan diatas???
Sudahkah kalian mengenali diri kalian?? sudahkah kalian menjadi diri sendiri?? Ya, kutipan diatas bermakna bahwa kita harus senantiasa menjadi diri kita sendiri. Kita setiap manusia di ciptakan dengan berbagai macam karakter, tentu saja karakter tiap orang tak ada yang sama, baik itu saudara kembar identik sekalipun karakternya tentu akan berbeda. Nah, jika kita diciptakan dengan karakter yang berbeda lantas mengapa kita sekarang justru berusaha untuk meniru orang lain?? Lantas jika seperti itu sudahkah anda mengenali diri anda?? Mengenali diri sendiri itu berarti anda harus mengenali kelebihan diri yang telah diberikan oleh Allah SWT kepada anda. Kemudian anda mengembangkan kelebihan anda itu sesuai dengan tempatnya. Dengan begitu ,diharapkan kita akan mampu mendalami bidang yang paling kita kuasai. Dengan mendalami bidang yang kita kuasai, tak perlu lagi ada kata tiru-meniru karena kita telah menjadi apa itu kita.
Tak semua orang mampu mengenali dirinya sendiri. Hal itu dirasa semakin sulit karena saat ini kita termakan budaya imitasi, segala sesuatunya ada tiruannya. Itulah yang menyebabkan kebanyakan orang sekarang sulit untuk mengenali dirinya sendiri. Menjadi diri sendiri selain menunjukan identitas diri kita, juga akan meningkatkan kepercayaan diri kita. Karena setelah kita mampu mengenali diri dan kelebihan yang ada pada diri kita, kita akan mulai mampu mangatakan "Aku adalah aku, dan kamu bukan aku".
Dan sekarang siapkah kalian untuk menjadi diri kalian sendiri??? Dan dengan senyum mengembang katakanlah bahwa "Its Me :D". Berfikirlah yang baik untuk menjadikan diri anda baik.:)

Mimpiku bukanlah jalanku

Kadang aku berfikir kawan, kenapa aku gak bisa menggapai mimpiku, padahal seharusnya aku sanggup, tapi kenapa tetep kata "tidak" yang muncul untuk mimpiku. Seberapa keras aku berusaha, seberapa sering aku berdo'a tetap mimpi itu tak kunjung jadi kenyataan. Ada yang salah. Itu pasti!! Dan yang salah itu bukan dari usaha, bukan juga dari do'a. Tapi karena itu sudah merupakan ketetapan Allah. Bahwa mimpiku itu bukan jalanku. Jadi, seberapa inginnya aku menggapai mimpiku, itu tak akan pernah terjadi jika Allah sudah berketetapan lain. Mungkin kadang itu terlihat tak adil. Ya, memang itu yang pernah aku rasakan. Tapi nyatanya itu akan adil buatku jika aku ikhlas dan mau menjalani dengan sepenuh hati. Aku tak akan tau apa yang akan terjadi sekarang di tempat ini, jika aku tak di takdirkan untuk disini. Untuk mimpiku yang tak sejalan dengan jalanku, kuucapkan selamat tinggal. Dan kuucapkan selamat datang untuk mimpiku yang baru. Dan berharap mimpiku kali ini memang yang sudah di takdirkan oleh Allah. Dan untuk kalian semua yang telah mencapai mimpi kalian, selamat untuk mimpimu yang sejalan dengan takdirmu, dan jangan pernah berhenti untuk bermimpi tentang mimipi yang baru yang semoga juga akan menjadi jalanmu. Fighting !!!! :)

Selasa, 30 Oktober 2012

ini lho aku

hmh...sekedar buat perkenalan aja, kan ibarat pepatah tak kenal maka tak sayang..hehe
so, gag mungkin kan kita kenal tanpa tahu orangnya kaya gimana...ya ini aku...jreng jreng jreng...ya maaf, aku gag terlalu ngerti fotografi dan agak tidak fotogenic..hahaha
ini aja edisi pertama fotoku...gampang kapan-kapan kalau lowong aku tambah lagi (pede nya ) hahha..

Senin, 29 Oktober 2012

Hati ini untukku


Hati ini untukku

Tatapan itu bukan saja mengunci bibir
Tapi lebih dari itu, iya koyakkan batu yang sebelumnya keras
Batu yang keras karena suatu yang mengendap jauh di masa dulu
Saat wajah itu berpaling hingga serupa sabit menyeringai
Saat itu juga wajah ini merunduk,
Bukan untuk menghalau cahayanya,
Melainkan menahan cahaya itu dengan hati.
Tak terelak apa ini
Tentang semua rasa  tak bersyarat
Mungkin saja hanya sebantas lintas
Ataukah berdiam membeku menunggu  terbit
Tak merasa apa yang seharusnya dirasa
Itulah yang dirasa saat ini.
Jika rasa ini Tuhan izinkan untuk bersemayam di hati
Aku bersyukur
Aku masih manusia
Aku masih bisa merasakan ini
Aku masih punya hati, hati yang memang untukku.